Sejarah Perkembangan Teknologi Informasi di Indonesia

Sejarah Perkembangan Teknologi Informasi di Indonesia
Perkembangan Teknologi Informasi di Indonesia saat ini berkembang dengan pesat bersamaan dengan penemuan dan pengembangan Ilmu Pengetahuan dalam bidang Informasi dan Komunikasi sehingga mampu menciptakan alat-alat yang mendukung perkembangan Teknologi Informasi, seperti sistem komunikasi dengan alat komunikasi yang searah maupun dua arah (interaksi). Penggunaan internet di Indonesia pun sudah menjadi suatu kebutuhan sehari-hari yang dikenal dengan teknologi berbasis internet (internet based technology).

Dimulai dengan peluncuran Satelit Palapa pada 9 juli 1976 yang memudahkan arus komukasi dan teknologi. Setelah itu dilanjutkan dengan perkembangan jaringan sellular, yaitu GSM pertama di Indonesia, yakni sebuah komunikasi bergerak yang tergolong dalam generasi kedua. Walaupun demikian menurut mentri riset dan teknologi, Hatta Rajasa Indonesia masih berada pada urutan 61 dari 64 negara dalam konteks achievement technology.

Pada sejarah perkembangan teknologi di Indonesia terutama pengenalan awal yang terjadi sekitar tahun 1970-1972 an melibatkan Fakultas Ilmu Komputer Univertas Pendidikan Indonesia(UI). UI termasuk salah satu perguruan tinggi yang menjadi pelopor pengenalan teknologi.

adalah teknologi yang dibangun dengan basis utama teknologi komputer. Perkembangan yang terus berlanjut dari teknologi membawa aplikasi utama teknologi ini pada proses pengolahan data yang berujung pada informasi. Teknologi informasi menjadi sebuah teknologi yang lebih luas pengaruh dan implikasinya dibandingkan teknologi komputer, yang awalnya hanya berkembang dalam dunia komputasi, hitung menghitung. Prinsipnya aplikasi teknologi informasi adalah alat bantu bagi Manusia untuk mengolah data menjadi informasi. Informasi ini kemudian dimanfaatkan oleh manusia, baik secara langsung maupun tidak langsung untuk menjalankan pekerjaannya. Penerapan teknologi informasi di dalam kehidupan akan selalu berkembang mengikuti kebutuhan manusia yang semakin kompleks dan bervariasi. Komponen dasar pembentuk teknologi selain teknologi komputer disebabkan karena berkembangnya bidang Telekomunikasi. Perkembangan telekomunikasi dianggap sebagai salah satu sebab utama munculnya revolusi informasi yang terjadi saat ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perbedaan Teknologi zaman dahulu dan Teknologi zaman sekarang

Mengenal Macam Jenis Tipe Kabel USB dan Versi Kabel USB

Macam Macam Aplikasi Software